loading...

Wednesday, 22 August 2018

ANJING MINIATURE PINSCHER

ANJING MINIATURE PINSCHER merupakan jenis anjing hasil persilangan para penggemar anjing Dobermann yang berkeinginan menciptakan/menghasilkan jenis trah anjing kecil tersendiri yang bentuk tubuh maupun penampilannya merupakan copy/duplikat kecil dari anjing Dobermann.
Anjing jenis ini sangat ideal bagi para penggemar anjing yang menginginkan seekor anjing rumahan kecil yang sangat lincah, waspada dan pemberani serta memiliki sifat menyayangi majikan atau keluarganya.


Bentuk badannya hampir persegi, kokoh dan berupa baji, kaki-kakinya berotot dan kokoh. Tinggi punggungnya kurang lebih 28 cm. Ekornya selalu dipotong pendek, telinganya boleh dipotong dan boleh tidak.


Bulunya pendek, lurus, keras, tebal dan rebah dengan rapat pada badannya. Warna dari anjing Miniature Pinscher dapat di klasifikasikan sebagai berikut.
1.    Hitam dengan noktah-noktah coklat, merah, karat atau kuning pada pipi, bibir, rahang bawah, leher, atas mata, dada, kaki depan bagian bawah, kaki belakang bagian dalam dan sekitar dubur.
2.    Kuning pekat.
3.    Merah pekat atau merah rusa.
4.    Coklat pekat dengan noktah-noktah merah atau kuning.
5.    Biru pekat atau kebiru-biruan dengan noktah-noktah merah atau kuning.
6.    Putih dengan bintik-bintik.
7.    Abu-abu dengan noktah-noktah hitam, merah atau kuning.
Demikian sedikit dari ulasan anjing Miniature Pinscher, semoga dapat bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

CARA MENDAFTAR DAN MEMBUAT AKUN FAUCETHUB

CARA MENDAFTAR DAN MEMBUAT AKUN FAUCETHUB Cara Membuat Akun Faucethub | Faucethub adalah salah sebuah Micro Wallet terbaik yang berfun...